Menu

Mode Gelap

Pemerintahan · 5 Feb 2025 15:23 WIB

Pendaftar PPPK Tahap II di Kabupaten Sumbawa Mencapai 2.721 Orang


 Pendaftar PPPK Tahap II di Kabupaten Sumbawa Mencapai 2.721 Orang Perbesar

Sumbawa, dwipamedia.com – Jumlah pendaftar pada seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Sumbawa untuk tahap II sebanyak 2.721 peserta. Proses pendaftaran berlangsung sejak 17 November 2024 dan berakhir pada 20 Januari 2025.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sumbawa, melalui Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Kepegawaian, Serahlihuddin, kepada wartawan Rabu (5/2/2025). Dari jumlah 2.721 tersebut, dari tenaga teknis sebanyak 1.367 pelamar, kemudian tenaga kesehatan sebanyak 994 pelamar, dan guru sebanyak 360 pelamar.

Dijelaskan, sistem pendaftaran PPPK kini lebih ketat dan transparan. Karena telah terintegrasi dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Hal ini mencegah adanya manipulasi data dalam proses seleksi.

Bahkan, lanjut Ser – sapaan akrabnya, meskipun ada calon pendaftar yang memiliki Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) dari pimpinan atau kepala sekolah (Khusus Guru, red), tetap harus dipastikan bahwa data yang dimasukkan benar-benar bisa dipertanggungjawabkan.

Dalam proses penentuan kelulusan, sistem akan mengacu pada edaran resmi dari pemerintah pusat. Salah satu aspek utama dalam seleksi ini adalah adanya prioritas peserta, yaitu Prioritas 1 (P1), Tenaga non-ASN yang lulus seleksi tahun 2021 tetapi belum mendapatkan penempatan. Prioritas 2 (P2), Eks tenaga honorer kategori 2 (eks THK-2) yang telah terdata dalam database Badan Kepegawaian Negara (BKN). Prioritas 3 (P3), Tenaga non-ASN yang juga masuk dalam database BKN. Prioritas 4 (P4), Tenaga non-ASN yang tidak terdaftar dalam database BKN dan mengikuti seleksi tahap kedua.

Hasil seleksi PPPK akan ditentukan langsung oleh sistem berdasarkan regulasi yang berlaku. Dengan sistem yang lebih transparan ini, diharapkan proses seleksi PPPK berjalan dengan adil dan objektif.

Adapun total formasi yang dibuka untuk PPPK di Kabupaten Sumbawa adalah 986 formasi, dengan rincian tenaga kesehatan sebanyak 150 formasi, guru 646 formasi, dan tenaga teknis 190 formasi. (awe)

Artikel ini telah dibaca 36 kali

Baca Lainnya

Kabupaten Sumbawa Siap Hadapi Transformasi Digital Layanan Kesehatan

19 Maret 2025 - 17:46 WIB

Wabup Ingatkan Penyusunan Renstra Harus Perhatikan Visi Pembangunan Daerah

18 Maret 2025 - 13:43 WIB

Wabup Sumbawa Siap Bantu Perbaiki Jembatan Desa Prode SP 1

12 Maret 2025 - 08:14 WIB

Pemkab Sumbawa Berencana Bangun Musholla Lebih Besar

11 Maret 2025 - 13:45 WIB

Bupati Sumbawa Dorong Program Perluasan RTH ke Lingkungan Sekolah

11 Maret 2025 - 13:39 WIB

Bupati Sumbawa Minta Optimalisasi PAD dari PKB

11 Maret 2025 - 13:37 WIB

Trending di Pemerintahan