Sumbawa, dwipamedia.com – Gedung Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) Kabupaten Sumbawa yang berlokasi di RSUD Sumbawa area Sering, diresmikan Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah, pada Kamis (30/1/2025). Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Sumbawa, Sekda, Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa terpilih periode 2025 – 2030, para Kepala Perangkat Daerah, serta lainnya.
Bupati Sumbawa dalam sambutannya menekankan pentingnya keberadaan Labkesmas sebagai sarana penyedia data dan pemeriksaan kesehatan yang akurat. Sehingga dapat mendukung peningkatan mutu pelayanan kesehatan masyarakat. “Kehadirannya diharapkan menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mewujudkan Sumbawa yang sehat, serta mendukung perencanaan dan pelaksanaan program-program kesehatan berdasarkan kebutuhan nyata masyarakat,” tuturnya.
Bupati mengimbau kepada seluruh jajaran tenaga kesehatan dan masyarakat, agar turut serta menjaga dan memanfaatkan laboratorium ini dengan sebaik-baiknya. Jangan sampai fasilitas yang telah dibangun dengan investasi besar ini tidak dimanfaatkan secara optimal. “Saya berharap seluruh tenaga medis dan petugas laboratorium dapat bekerja dengan profesionalisme tinggi, mengedepankan integritas, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegasnya.
Selain itu, Bupati juga mengajak semua pihak untuk meningkatkan koordinasi antarinstansi, memperkuat edukasi kepada masyarakat, serta mempercepat deteksi dan pencegahan berbagai penyakit. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, dunia usaha, akademisi, serta komunitas masyarakat dalam memperkuat sistem kesehatan yang tangguh dan berkelanjutan.
Pada kesempatan itu, Haji Mo’ juga menyampaikan harapannya agar pembangunan RSUD Sumbawa di Sering dapat segera dituntaskan, dan menjadi pusat layanan kesehatan unggulan di Kabupaten Sumbawa. Ia juga berharap kepemimpinan daerah yang akan datang dapat mengawal proses pembangunan rumah sakit ini hingga selesai. (awe)