Sumbawa, dwipamedia.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sumbawa mulai melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) ke seluruh pengurus kabupaten (pengkab) cabang olahraga (cabor). Ini dilakukan guna memaksimalkan persiapan menghadapi Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Sumbawa pada tahun 2025.
Adapun Monev yang dilakukan pada Senin (17/12/2024), diantaranya mengunjungi lokasi Cabor bela diri, tinju, tenis meja dan atletik.
Ketua KONI Sumbawa, Abdul Rafiq menjelaskan, monev telah dimulai dan akan menyasar seluruh Cabor yang ada dengan tujuan agar setiap pengurus dapat mempersiapkan diri dalam Porkab mendatang. “Kita saat ini mulai melakukan monitoring dan evaluasi terkait persiapan Porkab 2025,” ujar Rafiq.
Dikatakan, KONI Sumbawa akan fokus dalam mempersiapkan dan melaksanakan Porkab. Sehingga nantinya diharapkan dapat meningkatkan peluang raihan medali di Porprov NTB. Dalam hal ini Ketua KONI Sumbawa akan terus melakukan koordinasi dengan bidang pembinaan prestasi (Binpres) untuk memetakan peluang medali di masing-masing cabor.
“Kami berharap dengan maksimalnya pelaksanaan Porkab Sumbawa 2025 mendatang, akan menghasilkan atlet yang berkualitas. Sehingga peluang medali di Porprov dapat meningkat,” pungkasnya. (awe)