Menu

Mode Gelap

Politik · 3 Okt 2024 12:09 WIB

Masyarakat Desa Bajo Utan Nyatakan Siap Menangkan Mo-BJS


 Masyarakat Desa Bajo Utan Nyatakan Siap Menangkan Mo-BJS Perbesar

Sumbawa, dwipamedia.com – Calon Wakil Bupati Sumbawa, H.Burhanuddin Jafar Salam mengunjungi masyarakat Desa Bajo, Kecamatan Utan. BJS disambut antusias oleh ratusan masyarakat setempat.

M.Taufik Anggota DPRD Sumbawa dari Partai Gelora mengajak masyarakat dusun berpikir kearah yang lebih maju demi pembangunan kedepannya. “Harapan saya, mari kita berikan dukungan kepada Mo-BJS. Untuk keberlanjutan pembangunan,”kata Taufik.

H.Burhanuddin Jafar Salam dihadapan ratusan masyarakat Bajo menyampaikan, bahwa dirinya berpasangan dengan H. Mahmud Abdullah sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, nokor urut 4. Dan diusung Partai Golkar dan Gelora.

Banyak daya dukung untuk membangun dusun Bajo kata H.BJS, selain dirinya yang dekat dengan masyarakat Kecamatan Utan. Ada juga Fahri Hamzah yang juga dari Utan. Begitu juga dukungan dari Anggota DPRD dari dapil V dari 2 Partai. “InshaAllah jika ada amanah, maka pembangunan wilayah barat akan jadi tanggungjawab saya,”kata H.BJS, dengan menambahkan bahwa akan ada perbaikan jalan diakhir november rampung.

Begitu juga dengan SD desa Bajo sedang dalam perbaikan. “Kami akan melanjutkan pembangunan yang belum bisa terselesaikan,”kata BJS

Begitu juga dengan penataan lingkungan desa Bajo. Pemerintah kata BJS siap menata. Namun, masyarakat juga perlu menjaga. Disinilah konsep Barema Jatu Samawa kita terapkan bersama. ” pemerintah membangun.masyarakat ikut menjaga,”ajak BJS

Keberadaan pasar Utan yang baru singgung BJS dihadapan masyarakat Bajo yang mayoritas sebagai Nelayan dan pedagang Ikan. Pasar Utan yang baru sebenarnya bagus, hanya saja manfaatnya belum optimal bagi pedagang dan UMKM. “Nanti kelak memimpin akan kita tinjau ulang keberadaan pasar yang baru. Mungkin bisa alih fungsi pasar baru. Dan ditempati lagi pasar lama,”kata BJS dengan menambahkan tentunya dilihat dari kajian hukum serta kajian lainnya. “Mohon doa dan dukungan agar kami bisa terpilih sehingga apa yang menjadi aspirasi masyarakat bisa kami laksanakan,”terang H.BJS.

Hadir pada pertemuan dimaksud, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan kelompok pedagang serta nelayan. (dmn)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

Baca Lainnya

Abi Mang Ajak Masyarakat Pelat Pilih Pemimpin Amanah

7 November 2024 - 20:52 WIB

Paparkan Program Pro Rakyat, Rafiq – Sahril Dapat Dukungan Penuh Masyarakat Mapin Rea

7 November 2024 - 20:42 WIB

Pasangan Rafiq-Sahril Siap Dorong Inovasi dan Perubahan di Desa Pamanto

5 November 2024 - 06:49 WIB

Enggan Umbar Janji, BJS Ajak Masyarakat Kalimango Menangkan Mo-BJS di Pilkada

5 November 2024 - 06:29 WIB

Kampanye di Tolo’Oi, Rafiq Sahril Paparkan Program Pembangunan Desa

4 November 2024 - 20:02 WIB

Rafiq-Sahril Siap Optimalkan Potensi Tambang untuk Kesejahteraan Masyarakat

29 Oktober 2024 - 03:33 WIB

Trending di Politik