Menu

Mode Gelap

Pemerintahan · 24 Mar 2022 18:40 WIB

Ummi Rohmi Apresiasi Posyandu Keluarga Galak Jango 2 Desa Labuhan Sumbawa


 Ummi Rohmi Apresiasi Posyandu Keluarga Galak Jango 2 Desa Labuhan Sumbawa Perbesar

dwipamedia.com  – Dalam kunjungan kali ini pada hari Kamis (24/3/2022), Wakil Gubernur NTB Dr. Ir. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd juga berkesempatan mengunjungi Posyandu Keluarga Galak Jango 2 Dusun Pasir Desa Labuhan Sumbawa Kecamatan Labuhan Badas yang merupakan Posyandu Gemilang Bintang 2.

Ummi Rohmi sapaan akrab Ibu Wagub NTB, di dampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Drs. H. Hasan Basri, MM, Kepala DPMPD Dukcapil Prov. NTB, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas PMD Kabupaten Sumbawa,  Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa, Camat Lab. Badas dan Kepala Desa Labuhan Sumbawa – memantau pelaksanaan pelayanan Posyandu Keluarga yang sedang berlangsung.

Ummi Rohmi mengapresiasi Pemerintah Desa Labuhan Sumbawa karena telah terbentuk Regulasi tingkat desa, seperti Perdes tentang Kewenangan Desa, Perdes tentang Pendewasaan Usia Perkawinan.

Selain itu juga di Desa Labuhan Sumbawa tidak ada buruh migran ilegal, angka kematian bayi dan ibu hamil nol tetapi terdapat kasus stunting sebanyak 3 orang.

Ibu Wagub berpesan agar Desa dan pihak terkait lainnya serius menangani kasus stunting yg ada. Namun demikian Ibu Wagub mengharapkan agar Posyandu ini dapat segera terintegrasi dengan Bank Sampah.

Apresiasi juga disampaikan oleh Ummi Rohmi – karena keberpihakan Desa pada kegiatan Kesehatan dan Posyandu cukup tinggi dengan adanya alokasi pembiayaan untuk kegiatan PMT, Insentif Kader, Pelatihan Kader, Kelas Ibu Hamil, Kelas Stunting dan beberapa kegiatan lainnya.

Sementara itu di desa Labuhan Sumbawa ini, proses pencatatan dan pelaporan posyandu melalui aplikasi SIP telah dilaksanakan dan sedang menginput data dasar. Adapun operatornya pun telah di SK kan oleh Desa, demikian pula dengan Pokja Posyandu Desa telah terbentuk. (mlk)

Artikel ini telah dibaca 166 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Sumbawa Raih Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia 2024

11 September 2024 - 11:08 WIB

Wabup Ajak Generasi Muda Lestarikan Kuliner Khas Sumbawa

10 September 2024 - 12:11 WIB

Kabupaten Sumbawa Siap Wujudkan Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak

9 September 2024 - 17:19 WIB

Bupati Canangkan Aksi Bergizi Serentak di Kabupaten Sumbawa

7 September 2024 - 16:16 WIB

Raih Anugerah Pandu Negeri 2024, Pemkab Sumbawa Siap Jaga Tata Kelola Pemerintahan

5 September 2024 - 19:03 WIB

Kades Se Kabupaten Sumbawa Deklarasi Dukung Pilkada Aman dan Lancar

5 September 2024 - 16:00 WIB

Trending di Pemerintahan